Masalah wajah yang selalu membuat para wanita resah selain jerawat adalah komedo. Meskipun komedo tidak lebih parah dibandingkan jerawat, tetap saja membuat kita sebagai wanita tidak percaya diri. Apalagi bagi yang sering memakai makeup, dengan keberadaan komedo membuat makeup jadi tidak flawless. Maka dari itu agar wajah bebas dari komedo, berikut ini tips perawatan wajah yang bisa kamu terapkan. Check this out!
Artikel 2 dari 6
www.upsize.ph
1. Rutin Membersihkan Wajah
Komedo adalah menumpuknya debu dan kotoran yang masuk melalui pori-pori kulit wajah. Kotoran dan debu kemudian bercampur dengan minyak kemudian mengendap di pori-pori. Untuk itu, jika kamu ingin terbebas dari komedo, rutin lah untuk membersihkan wajah. Kalau perlu gunakan double cleansing agar semua kotoran bisa terangkat secara menyeluruh.
Artikel 3 dari 6
www.bustle.com
2. Gunakan Masker yang Terbuat dari Charcoal
Skincare yang bisa mencegah dan membersihkan komedo yaitu masker berbahan charcoal, karena masker dengan bahan ini bisa membantu membersihkan wajah dari kotoran penyebab dari komedo. Gunakan masker 1-2 dalam seminggu.
Artikel 4 dari 6
www.eriinternational.vn
3. Rutin Melakukan Eksfoliasi
Eksfoliasi sangat berguna untuk menghilangkan sel kulit mati yang menjadi penyebab menyumbatnya pori-pori dan terbentuknya komedo. Maka dari itu rutin lah untuk mengeksfoliasi kulit wajah agar terbebas dari komedo. Selain itu kamu juga bisa memilih jenis eksfoliator yang sesuai dengan jenis kulit. Tetapi ingat ya untuk tidak berlebihan agar kulitmu tidak rusak.
Artikel 5 dari 6
www.superdrug.com
4. Menggunakan Sunscreen Non-comedogenic
Memakai sunscreen memang sangat penting untuk melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari. Tetapi apabila kamu memiliki jenis kulit berkomedo, pastikan sunscreen yang kamu gunakan berlabel non-comedogenic agar pori-pori tidak tersumbat.
Artikel 6 dari 6
www.lorealparisusa.com
5. Hindari Makeup yang Bersifat Comedogenic
Bukan hanya sunscreen, tetapi cari lah makeup yang berlebel non-comedogenic agar makeup tersebut tidak menyumbat pori-pori dan menjadi komedo. Beberapa jenis makeup yang dapat menyumbat pori-pori yaitu mengandung talc seperti bedak, alkohol, paraben dan silicon.