Hawa gerah musim panas sudah terasa di mana-mana. Bikin kita jadi malas untuk dandan yang ribet-ribet. Rasanya cuma pengen pakai baju yang nyaman dan menyerap keringat, biar nggak kegerahan sepanjang hari. Dan yang pasti, anti deh pakai baju hitam. Baju hitam menyerap panas. Bisa-bisa baru keluar rumah sudah mulai berkeringat.
Inilah saatnya pakai baju warna terang. Salah satu warna yang kece banget buat OOTD adalah hijau. Eits, jangan salah, warna hijau itu nggak melulu norak dan ngejreng asal kamu bisa memilih shade dan jenis outits yang tepat. Nah, kalau kamu mau pakai OOTD hijau, ini tujuh gaya yang bisa kamu pakai.