Salah satu tanda rambut sehat adalah terlihat mengilap dan berkilau. Coba cek deh rambutmu. Selain tebal, rapi, dan ujungnya tidak bercabang, apakah rambutmu terlihat berkilau seperti para bintang iklan shampoo? Jika tidak, kamu mungkin perlu mempertanyakan sekali lagi kesehatan rambutmu. Mungkin seringnya rambut terpapar dengan 5 hal inilah ia jadi kehilangan kilaunya.
Artikel 2 dari 6
vichy.sg
Polusi
?Sama seperti kulit, rambut jika selalu terpapar sinar matahari dan polusi tanpa terlindung ya juga akan rusak. Maka itu, jika kamu keluar di siang hari, pastikan tidak berlama-lama di bawah sinar matahari. Kalaupun harus lama, tutupi rambutmu.
Artikel 3 dari 6
OhBulan
Terkena Panas
Apakah kamu setiap hari mengeringkan rambut dengan hair dryer? Atau mencatok rambut supaya lurus? Semua alat tersebut bisa merusak rambut jika sering dipakai karena panas. Dan inilah yang membuat rambut jadi kering, pecah-pecah, dan kusam. Jika ingin pakai peralatan tersebut, jangan lupa pakai heat protecting serum.
Artikel 4 dari 6
Medium
Salah Shampoo dan Kondisioner
Jangan cepat tergiur iklan. Apa yang dibilang iklan bagus belum tentu bagus juga buatmu. Selalu cek labelnya setiap mau beli produk apapun. Bahan yang berbahaya dan bisa merusak rambut adalah SLS, paraben, dan ammonia. Semua itu biasanya ada di shampoo dan kondisioner biasa. Maka itu, disarankan untuk menggunakan produk perawatan rambut organik.
Artikel 5 dari 6
Stylecraze
Sering Dibentuk dengan Bahan Kimia
Seberapa sering kamu cat rambut, smoothing, perming, atau bereksperimen dengan gaya rambutmu di salon? Karena semakin sering kamu gonta-ganti gaya rambut dengan menggunakan bahan kimia, semakin rusak juga lah rambutmu. Dan tentu saja rambut jadi kehilangan kilaunya.
Artikel 6 dari 6
Oz Hair & Beauty
Menyisir Rambut Asal-asalan
Kita sering menyisir rambut yang kusut secara serampangan dan tidak sabar. Sehingga rambut yang ditarik-tarik justru jadi rontok, kering, dan pecah-pecah. Rambut juga jadi gampang rusak jika kamu sisir saat basah habis keramas. Maka itu, kalau ingin menyisir rambut, keringkan dulu rambutmu. Lalu jika ingin mengurai rambut yang kusut, gunakan sisir besar bergigi jarang.