Ada banyak hal yang dapat memotivasi kamu untuk menjadi seorang entrepreneur atau wirausahawan. Menjadi entrepreneur memang salah satu bidang yang menjadi favorit anak muda saat ini. Namun, kalau alasan kamu untuk menjadi entrepreneur karena hal berikut ini, lebih baik pikir ulang deh!
Artikel 2 dari 6
pinterest
Ikut-Ikutan Teman
Hanya karena teman-teman kamu memilih untuk membuka bisnis, kamu jadi tergiur untuk melakukannya juga. Udah tahu belum? kalau menyiapkan sebuah usaha itu butuh plan yang matang, skill, riset dan niat yang kuat. Kalau kamu cuma mau ikut-ikutan tanpa ada persiapan apapun. Hmm siap-siap gagal deh.
Artikel 3 dari 6
soompi
Jenuh dengan Rutinitas
Demi melarikan diri dari rutinitas pekerjaan di kantor yang kamu anggap membosankan, membuat kamu berpikiran untuk berwirausaha. Memang sih, kamu akan banyak belajar sesuatu yang baru dengan berbisnis, tapi jangan kamu anggap remeh rutinitas seorang pengusaha. Kenyataannya, rutinitas akan menjadi 2 kali lebih ekstra dari yang biasa kamu lakukan.
Artikel 4 dari 6
sbs
Ingin Bebas Mengatur
Skill management dan leadership memang sangat diperlukan dalam menjadi seorang entrepreneur. Tapi, bukan berarti kamu bisa dengan bebas mengatur seenaknya, tetap ada rules tertentu yang harus kamu pahami.
Artikel 5 dari 6
pinterest
Ingin Mendapat Popularitas
Muncul di majalah, talkshow dan nama brand yang diliput sana sini memang hal yang membanggakan bagi seorang entrepreneur. Namun, perlu diingat bahwa mereka mendapatkannya dengan tidak mudah dan membutuhkan proses yang sangat panjang. Jangan pernah berharap untuk populer sebelum kamu bisa membuktikan sesuatu terlebih dulu kepada semua orang.
Artikel 6 dari 6
stylemagazine.com
Tergiur dengan Pinjaman Modal
Jangan sekali-kali tergiur dengan penawaran pinjaman modal dengan bunga rendah dan sebagainya. Kita tak akan pernah tahu hasil usaha yang kita jalani, semua memiliki kemungkinan 50:50 untuk gagal dan berhasil. Sebaiknya dimulai dari modal kecil dari uang pribadi daripada mengambil resiko dengan mencari pinjaman.