(FROM LEFT TO RIGHT) INSTAGRAM/TANIELLEJAIMUA, INS
Tahun 2022 sudah di depan mata. Berbagai prediksi soal apa-apa saja yang bakal jadi tren sudah dibuat. Selain fashion, makeup juga ada trennya. Nah, kalau kamu penasaran apa saja yang bakal jadi besar di tahun depan, berikut adalalh daftarnya. Psst, dari tampilan makeup berikut, mana nih yang udah nggak sabar pengen kamu coba?
Artikel 2 dari 8
Byrdie
Neon Eyeliner
Neon eyeliner akan jadi tren yang keren. Dengan ini, kamu nggak perlu repot-repot pakai makeup bold lain. Soalnya eyeliner ini saja sudah cukup menarik perhatian. Bahkan kamu nggak perlu eyeshadow lagi. Memang butuh latihan untuk bisa menguasai tampilan ini, tapi dengan eyeliner berujung lancip, kamu pasti bisa bikin garis lurus di kelopak mata.
Artikel 3 dari 8
theSKIN
Alis Lebat Berbulu
Ada beberapa cara untuk bisa menguasai tampilan ini: pertama, pakai teknik laminating alis, yang kedua, pakai sisir alis, dan yang ketiga, pakai clear eyebrow gel. Semakin lebat alismu kelihatannya, bakal jadi makin keren.
Artikel 4 dari 8
styleblueprint
Bold Lips
Tren bibir bold masih akan ada di tahun depan. Yang berbeda cuma warnanya saja. Untuk tahun depan, coba pakai lipstik berwarna merah menyala. Cocok bukan cuma untuk pesta dan kencan saja, tapi juga untuk WFH meeting dan pertemuan bisnis lainnya. Kalau kamu masih nggak yakin gimana memilih lipstik merah yang pas buat kulitmu, coba cocokkan dengan undertone dulu.
Artikel 5 dari 8
Cosmopolitan
Eyeshadow Hijau
Meskipun warna pantone tahun depan adalah very peri, yang adalah warna ungu, tapi hijau diprediksi bakal jadi saingan beratnya di tahun depan. Kamu bisa pakai eyeshadow hijau untuk tampilan super trendi tahun depan. Shade-nya bebas, asalkan hijau.
Artikel 6 dari 8
mylifeaftercoffee.com
Glossy Lips
Glossy lips bukan berarti bibir lengket yang bikin nggak nyaman karena bisa bikin rambut jadi menempel ke situ. Yang dimaksud adalah bibir mengilap dengan sentuhan pigment dan shimmer. Jadi, pilihlah lip gloss berwarna dengan efek mengkilap.
Artikel 7 dari 8
Vogue India
Blurred Eyeliner
Tampilan keren eyeliner ini membuat gaya winged-eye jadi nggak susah lagi dibuat. Blurred eyeliner itu lembut, samar, dan gampang dibuat. Kalau mau mengaplikasikan gaya ini, jangan pakai eyeliner liquid atau pensil. Tapi, gunakan brush eyeshadow kecil. Pilih shadow warna teal, kemudian ratakan di sepanjang area sudut dalam mata, dan ratakan keluar membentuk wing sampai ke area mendekati alis.
Artikel 8 dari 8
Pinterest
Statement Blush
Tahun depan, tampilan blush yang mencolok bakal jadi tren. Kalau kamu pengen mengikuti tren ini tapi takut terlihat menor, kamu bisa gunakan blush powder, lalu ratakan dengan membentuk huruf C di pipi. Hindari pakai liquid blush, karena liquid blush agak susah diratakan. Untuk hasil glowing di akhir, bubuhkan sedikit liquid highlighter di sepanjang tulang pipi dan tulang alismu.