Memang sulit untuk benar-benar membedakan mana produk makeup yang benar-benar organik dan mana yang bukan. Kamu harus membaca labelnya dengan teliti. Memang repot dan butuh waktu jika harus mengecek label tiap produk makeup yang akan kamu beli. Namun, kini Facetofeet akan membantumu menghemat waktu dengan memberikan daftar brand makeup organik yang pas untuk kamu yang senang bahan-bahan natural. Berikut daftarnya.
Artikel 2 dari 4
Dasha Makeup
Living Nature
Living Nature adalah brand dari Selandia Baru yang khusus memproduksi makeup organik. Mereka hanya menggunakan bahan-bahan yang 100% alami dalam tiap produknya. Tenang saja, makeup dari Living Nature tidak mengandung pengawet sintetis atau bahan-bahan kimia. Untuk rekomendasi, kamu bisa coba Living Nature Foundation yang merupakan foundation cair natural dan mampu menutupi berbagai kekurangan pada kulit wajah. Foundation ini bisa kamu gunakan sebagai alas makeup baik siang maupun malam hari.
Artikel 3 dari 4
Cosmetic Proof
Physicians Formula
Produk makeup dari Physician's Formula terbuat dari 80% bahan organik. Selain itu, harganya juga terjangkau. Kamu bisa menemukan produk-produknya hampir di mana-mana. Untuk produk rekomendasi, kamu bisa gunakan Physician's Formula BB cream yang terbuat dari bahan-bahan alami dan mengandung elemen seperti mineral, vitamin, dan antioksidan yang bermanfaat bagi kulit. Krimnya mudah dibaurkan dan bisa menutupi segala kekurangan pada kulit wajah.
Artikel 4 dari 4
Pinapina.net
Sephora
Nah, pasti kamu nggak percaya sama yang satu ini. Tapi ternyata, Sephora adalah salah satu perusahaan makeup ternama yang memiliki line produk makeup natural. Contohnya Bite Beauty Matte Cream Lip Crayons yang tersedia dalam 12 shades. Pewarna bibir ini tidak mengandung sulfat, paraben, atau phthalates. Cocok untuk mendapatkan bibir sehat merona.