Masker wajah adalah salah satu dari produk perawatan kulit penting yang pastinya dimiliki oleh hampir semua wanita. Selain manfaatnya yang beragam, masker juga ternyata bisa meredakan stress lho. Soalnya ada banyak masker wajah yang aromanya ternyata menenangkan.
Namun, pakai masker ternyata tidak bisa sembarangan. Meski kedengarannya mudah, pakai masker itu ada aturannya lho. Hindari 3 kesalahan berikut yang umumnya sering dilakukan mereka yang sedang maskeran.
Artikel 2 dari 4
Heahtline
Menambahkan Kotoran ke Maskernya
Ini bukan berarti kamu sengaja mancampurkan tanah atau debu ke masker. Maksudnya, sebelum maskeran, kamu tidak cuci muka terlebih dahulu. Atau kamu tidak cuci tangan dulu sebelum mengaplikasikan masker ke wajah. Secara teknis, hal-hal tersebut berarti menambahkan kotoran ke adonan masker. Hasilnya, masker jadi tidak bisa bekerja dengan maksimal, dan wajahmu salah-salah malah jadi jerawatan.
Artikel 3 dari 4
100% Pure
Terlalu Lama Pakai Masker
Jadi kamu sudah pakai masker nih. Lalu kamu sambil menunggu waktu bilas, kamu nonton acara V favoritmu. Karena keasyikan nonton, tau-tau kamu sudah menghabiskan tiga episode dan belum bilas juga. Hayo, siapa yang sering begini? Taukah kamu, terlalu lama pakai masker bisa menyebabkan iritasi. Pastikan kamu pakai masker sesuai dengan aturan yang tertulis di kemasannya.
Artikel 4 dari 4
YesStyle
Hanya Menggunakan Satu Jenis Masker
Dengan banyaknya jenis masker yang ada di pasaran sekarang ini, tentunya sulit bagi kita untuk memilih, mana yang sekiranya cocok dan bagus untukmu. Maka itu, solusinya adalah multi-masking. Jangan cuma bergantung pada satu jenis masker saja. Kan permasalahan kulitmu bukan cuma satu. Contohnya, gunakan masker pelembab untuk area kulitmu yang kering. Gunakan masker jerawat untuk area yang berjerawat. Gunakan masker pencerah untuk area berbintik hitam, dan seterusnya.